ZonaJogja.Com – Para alumni UGM yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia bakal berkumpul di Yogyakarta.
Mereka akan mengikuti sebagian kegiatan Dies Natalis Universitas Gadjah Mada (UGM).
Antara lain Malam Temu Alumni, Pentas Ludruk, dan Pentas Wayang Kulit. Acara ini digelar di Grha Sabha Pramana, 16 Desember 2023.
Dilanjutkan acara Nitilaku di Grha Sabha Permana tanggal 16-17 Desember 2023.
BERITA LAIN:
- Sampai Hari Ini, Pariwisata Kulon Progo Sumbang PAD Rp 4,803 M, Akhir Tahun Gelar Nataru Seru
- Profesor Ni’matul: KPU dan Bawaslu di Daerah Juga Harus Diawasi
Nitilaku merupakan kegiatan berupa kontribusi dan bakti nyata Keluarga Alumni Gadjah Mada (Kagama) bagi almamater dan bangsa.
Salah satu rombongan yang hari ini (13/12/2023) berangkat ke Yogyakarta adalah Keluarga Alumni Gadjah Mada dari Provinsi Lampung.
“Kami siap menghadiri dan menyemarakkan acara Dies Natalis ke-74,” kata Wahidi Setiadi, alumnus Jurusan Ilmu Pemerintahan UGM tahun 1984.
Anggota Kagama Lampung yang bertolak ke Yogyakarta sebanyak 25 orang. Ada Ketua Kagama Kota Bandar Lampung Ketut Pasek dan Ketua Kagama Provinsi Lampung, Drh Nanang P Suhendro.
Nanang adalah peternak sapi di Lampung yang sukses. Sekadar diketahui, Kagama mengikuti acara Nitilaku sejak tahun 2015.
BERITA LAIN:
- Fasilitasi Fans Prabowo-Gibran, Papera Gelar Nobar Debat Capres
- Gelar Rakerda, GIPI DIY Tegaskan Pentingnya Pariwisata Berkelanjutan dan Bertangung Jawab
Mereka lulusan UGM yang bekerja di Lampung. Ada yang berprofesi sebagai dosen, pengajar, pengusaha hingga mengelola lembaga pendidikan.
Ke Yogyakarta, rombongan menggunakan armada bus. Sementara lima orang menggunakan pesawat terbang.
Sebelum bertemu dengan alumnus UGM se-Indonesia di Yogyakarta, Kagama Lampung terlebih dulu berwisata ke Malang, Blitar dan Solo.
“Mewakili anggota Kagama Lampung, kami menyampaikan terima kasih kepada Pak Ketuk Pasek yang telah membantu memfasilitasi akomodasi ke Yogyakarta,” kata Wahidi.
Ketut Pasek adalah owner PO Bus Puspa Jaya Lampung selalu membantu kegiatan Kagama. Termasuk menyediakan armada bus setiap tahun untuk menghadiri Dies Natalis UGM di Yogyakarta. (*)