ZonaJogja.Com – Bobby Ardyanto Setyo Ajie tetap menjadi ketua DPD GIPI DIY periode 2024-2029 atau ada nama lain?
Pertanyaan itu belum terjawab. Masih menunggu hasil musyawarah daerah Gabungan Industri Pariwisata Indonesia (GIPI) DIY.
Musda dijadwalkan diselenggarakan 18 April 2024 di Balai Layanan Perpustakaan, Grhatama Pustaka, Yogyakarta.
GIPI DIY telah membentuk panitia pelaksana. Kepanitiaan ini menyiapkan pelaksanaan musda.
“Panitia juga telah merancang mekanisme penyelenggaraan musda,” terang anggota steering committee, Moko D Soediro kepada ZonaJogja.Com, hari ini (15/3/2024).
BERITA LAIN: Afnan Hadikusumo Khawatir Kaum Perempuan Bisa Apatis terhadap Politik, Ini Alasannya
Antara lain menyusun aturan main sesuai kaidah dalam anggaran dasar dan anggaran rumah tangga GIPI DIY.
Melaksanakan persiapan teknis kegiatan. Panitia juga mulai melakukan penjaringan calon ketua DPD GIPI DIY periode 2024-2029.
Penjaringan calon ketua dibuka 11 Maret 2024 sampai 11 April 2024. Semua bisa mencalonkan diri.
“Tetapi ada syaratnya,” ujar Moko.
Yakni, pria atau wanita, warga negara Indonesia, sehat jasmani dan rohani, memiliki usaha di sektor pariwisata.
Tinggal di wilayah administratif DPD GIPI DIY, berpengalaman dalam kepengurusan DPD GIPI DIY atau organisasi pariwisata tingkat provinsi minimal 1 periode.
BERITA LAIN: Di INNSiDE Yogyakarta, Pemilik Nama Iin bisa Menikmati Hidangan, Gratis !
Berdedikasi tinggi kepada anggota dan organisasi, tunduk dan patuh kepada AD/ART, serta peraturan organisasi GIPI.
Kata Moko, pencalonan ketua yang sekaligus merangkap formatur tunggal disampaikan secara tertulis kepada panitia pengarah selambat-lambatnya 7 hari sebelum musda.
Nantinya, setiap calon ketua akan menyampaikan visi dan misi. Disampaikan secara lisan maupun tertulis dalam sidang pleno musda.
Anggota luar biasa DPD GIPI DIY yang hendak mengusung calon ketua diharapkan segera mendaftarkan.
Lalu, melengkapi persyaratan calon ketua periode 2024-2029 kepada panitia penyelenggara musda DPD GIPI DIY melalui email gipidiy@gmail.com. (*)