Hiburan

Si Kodok yang Ngehits Tahun 1970an, Siapa Punya Kenangan dengan Lagu Ini?

213
×

Si Kodok yang Ngehits Tahun 1970an, Siapa Punya Kenangan dengan Lagu Ini?

Sebarkan artikel ini
LAGU JADUL: Album pertama Joan Tanamal bertajuk "Si Kodok dan Goyang-Goyang" yang diproduksi Yukawi Indo Music tahun 1977. (screnshot/youtube)

ZonaJogja.ComMama lihatlah kodok melompat. Mama kemari, dia sembunyi. Mama lihatlah dia melotot. Mulutnya lebar, bunyi kok kok kok.

Yoana. Ya Mama. Kodoknya eh lucu sekali. Kemari, biarlah si kodok. Melotot sendiri.

Advertisiment
Scroll ke bawah untuk berita selengkapnya

Mama kodoknya lucu sekali. Perutnya buncit gendut sekali. Mama tolong Ma, tangkapkan dia. Yoan takut Ma, lihat matanya.

Yoana dengarlah. Tak usah kita menangkapnya. Biarkan si kodok. Bebas melompat dan bermain.

BERITA LAIN: Brotoseno Sebut Afnan Hadikusumo Orang Baik, Miliki Integritas jadi Walikota Yogyakarta

Itulah lirik Si Kodok, lagu anak-anak yang ngehits  tahun 1970an.

Lagu berdurasi 3 menit ini betul-betul populer di telinga anak-anak Indonesia yang lahir tahun 1967 – 1974.

Lagu itu dinyanyikan Johana Maria Frances atau Joan Tanamal. Joan adalah penyanyi kelahiran, Jakarta, 6 Oktober 1971.

Dia anak pertama pasangan Enteng Tanamala dan Tanty Yosepha.

BERITA LAIN: 198 Mahasiswa UMBY Ikuti LDK, Diberi Kiat Atasi Masalah

Lagu Si Kodok kerap diputar di radio. Waktu itu, bocah-bocah sebaya memiliki kaset pita dengan sampul bergambar Joan yang sedang naik sepeda.

Selain Si Kodok, Joan juga menyanyikan lagu-lagu lain yang juga ngehits.

Ada Goyang-Goyang,  Aku Sedih, Mandi Pagi, Ke Sekolah, Baju Ulang Tahun, Si Ali,  dan Bunga-Bunga.

Selain Joan, pada album Si Kodok terdapat dua lagu yang dinyanyikan Tanty Yosepha.

Yakni, Joan Sakit dan Selamat Tidur Sayang. Lantas, apa yang Anda pikirkan saat mendengar lagu ini? (*)