SLEMAN, ZonaJogja.Com – Ambarrukmo Group menyelenggarakan lomba lari bertajuk “Ambarrukmo Volcano Run” (AVR) 2023.
Event kali keduia ini digelar di Museum Gunung Merapi, 28 Mei mendatang.
Pada tahun 2019, AVR diprakarsai Ubur Ubur Lari. Namun, sempat terhenti karena pandemi covid-19.
“Sekarang digelar lagi. Harapannya bisa menggairahkan iklim pariwisata di DIY melalui kegiatan olahraga,” kata Managing Director Ambarrukmo Group, Haris Susanto kepada wartawan (17/5/2023).
BERITA LAIN: Tokoh Tokoh Yogyakarta Kumpul di Monumen Diponegoro, Sampaikan 9 Seruan Moral
AVR 2023 akan diikuti pelari dalam negeri dan luar negeri. Haris mengatakan, AVR kemungkinan akan menjadi agenda rutin tahunan dengan kategori lomba yang lebih bervariasi.
Rute disiapkan tiga kategori. Yakni, Half Maraton 21 km, 10 km dan 5 km. Jalan yang dilewati beraspal dengan titik start dari halaman Museum Merapi Kaliurang.
Penyelenggara melombakan empat kategori. Meliputi Open Male, Open Female Open dan kategori Male Master dan Female Master.
“Lomba ini terdapat 36 pemenang dari semua kategori dengan hadiah berupa finisher medali dan uang tunai,” ujar Race Director AVR 2023, Mekar Wijaya. (*)