ZonaJogja.Com – Puluhan pelaku usaha mikro kecil, dan menengah (UMKM) menjajakan produk pada pameran Pertamina Small Medium Enterprise Expo (SMEXPO) Yogyakarta 2024.
Acara ini digelar di Kawasan Plaza Ngasem, Kemantren Kraton. Mereka adalah UMKM lokal binaan perusahaan Pertamina yang memproduksi kriya, fesyen dan kuliner.
Bunyi gong diiringi otok-otok menandai dibukanya pameran yang memasuki tahun ke-5. Hari pertama, transaksi SMEXPO Yogyakarta 2024 tercatat di atas Rp 30 juta.
Produk-produk ramah lingkungan juga dipamerkan, termasuk furnitur dari pelepah pisang milik “Agromina Fiber”, aksesoris daur ulang sampah “Sawokecik”, abon menggunakan bahan nabati milik “Abon Daun Emas”, dan kain ecoprint milik “Kulia Inspiration”.
BERITA LAIN: BAIC BJ40 Plus, SUV Gagah dan Powerfull yang Tangguh, Dilengkapi Fitur Canggih
“Senang sekali bisa hadir dan menyelenggarakan kegiatan di Pasar Ngasem. Harapan kami Pasar Ngasem akan populer di masyarakat Indonesia melalui produk-produk UMKM binaan Pertamina,” kata President Director Pertamina Foundation, Agus Mashud S Asngari saat membuka pameran (31/8/2024).
Penjabat Walikota Yogyakarta, Sugeng Purwanto menyampaikan kasih kepada Pertamina Foundation.
Sugeng berharap, event Smexpo membuat pelaku UMKM semakin inovatif dan produknya berkualitas ekspor.
“Sehingga UMKM Kota Yogyakarta terus maju melalui Rikat Rakit Raket,” ujar Sugeng.
Direktur SDM PT Pertamina Persero, Erry Sugiharto mengungkapkan, Smexpo merupakan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Pertamina yang rutin dilaksanakan setiap tahun sejak 2020.
BERITA LAIN: Kesehatan Calon Walikota dan Wakil Walikota Diperiksa, RSUD Wirosaban Turunkan 20 Dokter
Pada tahun 2024, Smexpo tidak hanya digelar di Kota Yogyakarta. Juga dilaksanakan di Makassar, Bandung, Bandar Lampung dan Jakarta. Event yang dilaksanakan Agustus hingga Oktober ini mengusung tema Lokal jadi Vokal.
Pada acara ini diluncurkan PF Preneur 2024. Yakni, wadah untuk membantu pengembangan minat dan potensi usaha kecil dan menengah bagi UMKM perempuan.
Pelaku UMKM, Warguna, mengaku senang bisa dilibatkan dalam Pertamina SMEXPO.
”Harapan saya, semoga Pertamina SMEXPO ini dapat memperkenalkan sentra industri kecil pada masyarakat luas dan meningkatkan kualitas dan promosi,” katanya. (*)