ZonaJogja.Com – Sekitar 200 orang mengikuti sepeda gembira pada Minggu (13/10/2024) pagi.
Acara ini diselenggarakan Lembaga Pengembangan Olahraga PDM Kota Yogyakarta di bawah koordinator lapangan M Arri Rusdiyantara.
Peserta adalah penggowes yang tergabung dalam GowisMu, wadah pesepeda di lingkungan Muhammadiyah.
Diantara ratusan orang yang berkumpul di halaman PDM Kota Yogyakarta di Jalan Sultan Agung , hadir walikota Yogyakarta periode 2001-2011, Herry Zudianto. Juga calon walikota, Afnan Hadikusumo.
Setelah diberi aba-aba, ratusan pesepeda diberangkatkan Sekretaris PDM Kota Yogyakarta, Heru Suroso.
Rombongan goweser melintasi Jalan Sultan Agung, Kridosono, Tugu, Samsar, Patuk, Jogonegaran, Kemetiran, Ngampilan, Ngabean, Ngasem dan berakhir di Nagan Lor.
BERITA LAIN: Diguyur Hujan dan Terhalang Kabut, 10 Jurnalis Tiba di Wisata Guci di Penghujung Waktu
Saat melewati kampung Jogonegaran, peserta disambut para pemuda yang dilanjutkan dengan kegiatan senam.
Herry Zudianto pun diminta ke panggung, dan senam bersama. Herry juga sempat berpidato di depan warga kampung Jogonegaran.
“Kota Yogyakarta akan lebih baik dipimpin kepala pelayan masyarakat yang jujur. Pasangan Afnan-Singgih paling pas menjadi pelayan masyarakat,” ujar Herry disambut tepuk tangan.
Kata Herry, jargon Pasti Pas sangat tepat bagi pasangan Afnan dan Singgih. Keduanya memberi harapan bagi masyarakat Yogyakarta yang didasarkan pada nilai-nilai paseduluran sejati.
Afnan Hadikusumo dalam orasinya berjanji akan membawa Yogyakarta lebih maju, lebih bersih, lebih raman dan lebih nyaman bila diberi amanah menjadi walikota.
BERITA LAIN: Ngobrol Hampir 2 Jam, Aryo Winoto Dukung Afnan Hadikusumo
Satu jam kemudian, rombongan GowisMu melanjutkan perjalanan ke titik finish di Nagan Lor.
Kedatangan mereka disambut pengurus PCM, PCA dan PRM. Hadir pengurus PWM DIY, Ir H Azman Latief.
Azman dalam sambutannya menyampaikan statemen Ketua Umum PP Muhammadiyah, Haedar Nashir tentang pilkada Kota Yogyakarta.
Kata Azman, Haedar sangat mendukung Afnan Hadikusumo sebagai calon walikota. Haedar mengakui Afnan adalah kader tulen Muhammadiyah yang mengikuti jenjang pengkaderan dari tingkat pemuda ranting, PRM, PCM, PDM, PWM dan sekarang menjadi ketua umum PP Tapak Suci.
Azma mengajak seluruh warga Muhammadiyah mendukung statemen Haedar Nashir tentang suksesi walikota Yogyakarta. (*)