ZonaJogja.Com – Acun Hadiwidjojo terus menjalin relasi dengan siapa saja menuju pemilihan Bupati Bantul pada 27 November mendatang.
Cucu Hamengku Buwono VIII ini tak hanya berkomunikasi dengan partai politik.
Acun juga intens mempererat jalinan komunikasi dengan organisasi keagamaan dan banyak elemen masyarakat di Kabupaten Bantul.
“Saya maju pilkada bukan untuk kepentingan pribadi. Saya ingin membangun Bantul. Saya ingin menjawab harapan warga Bantul,” ujar Acun kepada ZonaJogja.Com, hari ini (16/8/2024).
Itulah sebabnya, kerabat Kraton Yogyakarta bergelar KRT Poerbokusumo terus berkomuikasi dengan masyarakat.
BERITA LAIN: Dibiayai Danais, Dishub DIY Pasang 101 APJ Pintar, Daya Penerangan Bisa Diatur dari Jarak Jauh
Acun tak hanya menemui warga Bantul. Sebakiknya, tokoh masyarakat yang juga entertainer ini juga kerap didatangi para kiai dan para politisi.
Rumah kediaman di nDalem Notoprajan tidak pernah sepi. Orang-orang datang silih berganti.
Keperluannya juga bermacam-macam. Ada yang menyatakan mendukung maju menjadi calon bupati Bantul.
Ada pula yang ingin memastikan, apakah Acun betul-betul ingin maju atau sekadar guyonan politik.
“Saya jawab, saya serius. Saya ingin berbuat banyak untuk masa depan Bantul yang lebih baik,” kata Acun.
Seperti diketahui, pada pemilu 2024, PDI Perjuangan mendapatkan 12 kursi di DPRD Bantul.
BERITA LAIN: Apel Besar Hari Pramuka Berlangsung Meriah, Tarian Kolosal Bikin Sultan HB X Terkesima
Disusul PKB yang memperoleh 7 kursi, Partai Gerindra 6 kursi, Partai Golkar 6 kursi, PKS 6 kursi, Partai Demokrat 3 kursi, PAN 2 kursi, PPP 2 kursi dan Partai Ummat 1 kursi.
Hingga hari ini, sejumlah nama disebut-sebut bakal maju sebagai calon bupati.
Antara lain Abdul Halim Muslih (PKB), Joko Purnomo (PDIP), lalu nama baru yang dikabarkan telah mendaftar di Partai Golkar untuk posisi calon bupati.
Namanya Sova Marwati. Sova adalah isteri anggota DPD RI sekaligus pemilik perusahaan Janu Putra Grup, Singgih Januratmoko.
BERITA LAIN: Acun Hadiwidjojo Siap Menang jadi Bupati Bantul, Janjikan Perubahan kepada Masyarakat
Sedangkan bakal calon wakil bupati, ada nama Roni Wijaya. Kabar terakhir, Roni telah memperoleh rekomendasi dari DPP Partai Demokrat. Isinya, Roni berpasangan dengan Abdul Halim Muslih.
Lalu, juga ada nama Aris “Jampres” yang sempat disebut-sebut menjadi balon wakil bupati Bantul.
Acun optimitis akan mendapatkan tiket maju menjadi calon bupati setelah dua partai menawarkan posisi calon bupati. (*)