YOGYAKARTA, ZonaJogja.Com – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kota Yogyakarta mengoptimalkan peran Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM).
Kepala Bakesbangpol, Budi Santoso ingin FKDM bisa menjalin komunikasi yang baik dengan pemerintah.
Saling berkordinasi dan musyawarah jika ada yang mencurigakan di wilayah.
“Saya berharap FKDM bisa berperan optimal mewujudkan kenyamanan dan keamanan,” kata Budi saat melakukan roadshow sosialisasi FKDM di Gondokusuman (28/6/2022).
Targetnya, sosialisasi dapat digelar di 45 Kelurahan di Kota Yogyakarta selama tahun 2022.
Budi mengatakan kegiatan roadshow untuk menjalin komunikasi yang baik. Meningkatkan keterlibatan tokoh masyarakat dalam mendeteksi permasalahan di wilayah.
BACA JUGA:
- BKKBN Tunjuk YLHI Bantu Turunkan Angka Stunting di DIY
- Dokter UGM Jelaskan Penyebab Epilepsi, Ini Pertolongan yang Bisa Dilakukan
- UMUKA Bantu Pendirian Universitas Muhammadiyah di Pangandaran
Perlu keterlibatan semua warga untuk membangun komunikasi sekaligus menemukan solusi.
Kata Budi, karakteristik warga Kota Yogyakarta dapat menjadi titik permasalahan yang berpotensi menimbulkan keadaan tidak kondusif.
“Karena itu, potensi masalah dapat diredam melalui pendekatan kewaspadaan dini,” ujarnya.
(aza/asa)